Wali Kota Batam Muhammad Rudi hadir langsung pada acara Singapura, Johor Bahru dan Riau (Sijori) Annual Engineering Meeting yang rencanakan dilaksanakan selama dua hari tanggal 13 dan 14 Januari di kampus Politeknik Negeri Batam.
Sijori Annual Engineering Meeting ini merupakan pertemuan para insinyur dari tiga negara yakni Indonesia, Singapura dan Malaysia untuk membahas informasi teknologi dan engineering yang dibutuhkan di tiga negera tersebut.
โTerimakasih telah menggelar kegiatan di Batam,โ kata Rudi, Minggu (14/1/2024).
Dalam kesempatan itu, Rudi juga menyampaikan sejumlah proyek pembangunan infrastruktur yang saat ini tengah dilakukan Pemko Batam dan BP Batam. Di antaranya seperti Bandara Internasional Hang Nadim Batam.
Selain itu, juga pembangunan infrastruktur jalan-jalan utama dan juga pengembangan Pelabuhan Batuampar. Rudi menargetkan seluruh pembangunan infrastruktur ini dapat selesai pada tahun 2029.
โMudah-mudahan tahun 2029 atau 2030 seluruh pembangunan infrastruktur selesai,โ katanya.
Sebagaimana diketahui Sijori Annual Engineering Meeting diikuti oleh sekitar 300 peserta yang terlibat dalam pertemuan pertukaran informasi teknologi dan engineering ini, termasuk dari kalangan akademisi